Soal PTS Kelas 3 Semester 2 Tema 6 Kurikulum 2013
Jumat, Maret 20, 2020
Soal PTS Kelas 3 Semester 2 Tema 6 Kurikulum 2013 - Sudah memasuki Bulan Ke Tiga semester Genap biasanya Sekolah/ Madrasah Melaksanakan kegiatan Penilaian Tengah Semester (PTS/UTS) sebagai rangkaian kegiatan wajib yang sudah tertera didalam Rencana Program Semester (Promes) dalam Perangkat Pembelajaran.
Kegiatan PTS ini juga nantinya sebagai salah satu evaluasi dalam melihat kemampuan siswa dalam hal Pengetahuan setelah diberikannya beberapa Tema Pembahasan dan beberapa BAB dalam proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).
Saat ini semua sekolah meliburkan siswa setelah adanya Himbauan dari Pemerintah untuk melakukan proses belajar dirumah, sebagai salah satu langkah dalam memutus penyebaran Virus Corona, Soal PTS ini mungkin bisa menjadi solusi bagi Bapak/Ibu Guru untuk latihan siswa.
Soal-soal PTS Kelas 3 SD Kurikulum 2013 ini diambil dari Materi yang sudah diberikan dalam proses KBM di sekolah bersumber dari Buku Tematik Kurikulum 2013 Kelas 3 SD/MI Revisi terbaru dari Kemdikbud.
Dibawah ini kami sertakan beberapa penggalan soal PTS Kelas 3, silahkan dilihat
Contoh Soal PTS Kelas 3 Tema 6 Kurikulum 2013
I. Berikan tanda silang (x) pada jawaban yang benar !
PPKN
1. Salah satu kewajiban dalam bermain ialah…
a. Bermain setiap saat
b. Apabila pergi bermain harus pamit kepada orang tua
c. Bermain sampai larut senja
d. Bermain tanpa pamit kepada orang tua
2. Contoh sikap memenuhi hak ialah…
a. Membagi waktu bermain dan belajar dengan benar
b. Bermain setiap sore
c. Meminta uang yang banyak kepada orang tua
d. Menangis apabila orang tua tidak memenuhi keinginan kita
3. Salah satu kewajiban sebagai anak dilingkungan rumah ialah…
a. Meminta uang
b. Tidak membantu orang tua
c. Mematuhi perintah dari orang tua
d. Pergi bermain
B. INDONESIA
5. Bacalah teks berikut untuk soal nomor 5 sampai 6!
Panas Bumi
Bumi yang berbentuk seperti bola sesungguhnya tersusun dari lapisan-lapisan. Pusat bumi terbentuk dari lapisan batuan yang sangat panas. Hal ini menunjukkan bahwa bumi merupakan sumber energi panas yang sangat besar. Di beberapa tempat, sumber energi panas ini cukup dekat dengan permukaan bumi sehingga orang memanfaatkan tenaga panas bumi ini. Air yang mengalir ke dalam tanah akan kembali ke permukaan sebagai uap air yang memancar. Air panas ini disebut juga geyser.Tenaga panas bumi digunakan untuk menghasilkan listrik. Air dingin dari permukaan dipompa dan dialirkan melalui pipa ke dalam tanah hingga ke lapisan batuan panas. Saat sampai di sana, air laangsung mendidih dan berubah menjadi uap air panas. Uap panas ini memutar turbin. Turbin kemudian memutar generator sehingga listrik dihasilkan.
Apa yang menjadi bahan pembentuk pusat bumi?
a. Batuan
b. Tanah
c. Batu bata
d. Tanah liat
6. Sumber energi yang paling terbesar ialah…
a. Bulan
b. Bintang
c. Planet
d. Bumi
MATEMATIKA
10. Udin bermain layang layang dari pukul 14.00 sampai pukul 15.30, lama Udin bermain…
a. 1 jam
b. 1 jam 15 menit
c. 1 jam 30 menit
d. 2 jam
11. Dayu membeli makanan di warung, dalam kemasan tersebut tertulis baik digunakan sebelum 01 Desember 2019, jika sekarang tanggal 01 Januari 2019, masih berapa lamakah makanan tersebut aman digunakan…
a. 8 bulan
b. 9 bulan
c. 10 bulan
d. 11 bulan
Unduh Soal PTS Kelas 3 SD Tema 6 Semester 2 Kurikulum 2013
Setelah melihat beberapa soal yang tampilkan diatas, bagi yang membutuhkan sebagai contoh atau referensi dalam menyusun dan membuat sebagai salah satu persiapan menjelang dilaksanakannya Penilaian Tengah Semester Genap ini kami sudah sediakan dalam bentuk Word (DOCX) berikut ini :
Soal PTS Kelas 3 Semester 2 Tema 6 Subtema 1 dan 2 DISINI
Soal PTS Kelas 3 Semester 2 Tema 6 Subtema 3 dan 4 DISINI
Demikianlah kiranya berbagi Informasi dan file mengenai Soal dan Kunci Jawaban PTS Kelas 3 SD/MI Tema 6 Kurikulum 2013 Semester 2 ini. Semoga bermanfaat.