Buku Saku RPP 1 Halaman dari Kemdikbud
Sabtu, Februari 22, 2020
Berikut ini kami bagikan Buku Saku RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran) 1 Halaman dari Kemdikbud atau Buku Saku “Tanya Jawab RPP di Sekolah Dasar” akan kami bagikan dalam bentuk PDF yang bisa di Unduh Gratis.
Buku Saku RPP 1 Halaman dari Kemdikbud - Kebijakan Penyederhanaan RPP merupakan salah satu kebijakan “Merdeka Belajar” yang diusung oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Nadiem Anwar Makarim untuk mendukung program prioritas Presiden RI Joko Widodo dalam upaya meningkatkan pembangunan sumber daya manusia yang unggul dan bermutu.
Kebijakan ini mengangkat tentang penyusunan dan pengembangan RPP yang dapat dilakukan secara sederhana oleh guru sesuai dengan prinsip: efisiensi, efektif, dan berorientasi pada murid. Berdasarkan Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 14 Tahun 2019 tentang Penyederhanaan RPP dimana RPP hanya terdiri dari 3 komponen yang meliputi: tujuan pembelajaran, langkah-langkah (kegiatan) pembelajaran, dan penilaian pembelajaran (assessment).
Guru dapat menyusun, mengembangkan, memilih, memodifikasi dan menggunakan RPP secara bebas dan sederhana sesuai dengan 3 prinsip tersebut diatas. Tujuan dari penyederhanaan RPP ini adalah untuk meringankan beban administratif guru dan memberikan kebebasan kepada guru untuk berkreasi dan berinovasi dalam proses pembelajaran Mengutip pernyataan Mas Menteri, esensi dari sebuah RPP adalah bukan dari sekedar penulisan RPPnya melainkan tentang proses refleksi guru terhadap pembelajaran yang terjadi.
Guru saat menulis sebuah RPP, kemudian dilaksanakan dalam proses pembelajaran, dan guru melihat RPPnya kembali untuk melakukan refleksi apakah maksud dari RPP yang disusun telah tercapai dalam proses pembelajaran. Maka disitulah terjadi pembelajarannya, bukan pada penulisan RPP yang berjumlah 10 halaman atau lebih yang hanya sekedar untuk administrasi saja. Saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terus berupaya untuk mensosialisasikan kebijakan Penyederhanaan RPP ini kepada para pemangku kepentingan pendidikan.
Salah satu upayanya adalah tersusunnya Buku Saku “Tanya Jawab RPP di Sekolah Dasar”. Buku saku ini memuat seputar tanya jawab tentang penyusunan dan pengembangan RPP secara bebas dan sederhana sesuai dengan Kurikulum 2013. Harapannya buku saku ini dapat memberikan informasi dan pemahaman tentang esensi RPP sebagai suatu proses pembelajaran, khususnya untuk para guru.
Kebijakan Penyederhanaan RPP
Pengembangan RPP
Buku Saku RPP 1 Halaman dari Kemdikbud - Kebijakan Penyederhanaan RPP merupakan salah satu kebijakan “Merdeka Belajar” yang diusung oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Nadiem Anwar Makarim untuk mendukung program prioritas Presiden RI Joko Widodo dalam upaya meningkatkan pembangunan sumber daya manusia yang unggul dan bermutu.
Kebijakan ini mengangkat tentang penyusunan dan pengembangan RPP yang dapat dilakukan secara sederhana oleh guru sesuai dengan prinsip: efisiensi, efektif, dan berorientasi pada murid. Berdasarkan Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 14 Tahun 2019 tentang Penyederhanaan RPP dimana RPP hanya terdiri dari 3 komponen yang meliputi: tujuan pembelajaran, langkah-langkah (kegiatan) pembelajaran, dan penilaian pembelajaran (assessment).
Guru dapat menyusun, mengembangkan, memilih, memodifikasi dan menggunakan RPP secara bebas dan sederhana sesuai dengan 3 prinsip tersebut diatas. Tujuan dari penyederhanaan RPP ini adalah untuk meringankan beban administratif guru dan memberikan kebebasan kepada guru untuk berkreasi dan berinovasi dalam proses pembelajaran Mengutip pernyataan Mas Menteri, esensi dari sebuah RPP adalah bukan dari sekedar penulisan RPPnya melainkan tentang proses refleksi guru terhadap pembelajaran yang terjadi.
Guru saat menulis sebuah RPP, kemudian dilaksanakan dalam proses pembelajaran, dan guru melihat RPPnya kembali untuk melakukan refleksi apakah maksud dari RPP yang disusun telah tercapai dalam proses pembelajaran. Maka disitulah terjadi pembelajarannya, bukan pada penulisan RPP yang berjumlah 10 halaman atau lebih yang hanya sekedar untuk administrasi saja. Saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terus berupaya untuk mensosialisasikan kebijakan Penyederhanaan RPP ini kepada para pemangku kepentingan pendidikan.
Salah satu upayanya adalah tersusunnya Buku Saku “Tanya Jawab RPP di Sekolah Dasar”. Buku saku ini memuat seputar tanya jawab tentang penyusunan dan pengembangan RPP secara bebas dan sederhana sesuai dengan Kurikulum 2013. Harapannya buku saku ini dapat memberikan informasi dan pemahaman tentang esensi RPP sebagai suatu proses pembelajaran, khususnya untuk para guru.
Kebijakan Penyederhanaan RPP
- Apa yang menjadi pertimbangan penyederhanaan RPP?
- Apa yang dimaksud dengan prinsip efisien, efektif dan berorientasi pada murid?
- Apakah RPP dapat dibuat dengan singkat, misalnya hanya satu halaman?
- Apakah ada standar baku untuk format penulisan RPP?
- Bagaimana dengan format RPP yang sudah dibuat guru?
- Berapa jumlah komponen dalam RPP?
Pengembangan RPP
- Apa yang dimaksud dengan RPP?
- Dokumen apa yang menjadi dasar pengembangan RPP?
- Apakah guru harus membuat silabus?
- Apa tujuan penyusunan RPP?
- Apakah guru wajib menyusun RPP?
- Untuk apa guru menyusun RPP?
- Apakah satu RPP hanya dapat digunakan untuk satu pertemuan?
- Apakah penyusunan RPP merupakan tugas administratif seorang guru?
- Apa saja komponen inti RPP?
- Dapatkah komponen inti ditambah dengan komponen lain?
- Komponen apa yang dapat ditambahkan?
- Apa yang dimaksud dengan tujuan Pembelajaran
- Apakah RPP harus dibuat dalam 1 halaman?
- Bolehkah RPP ditulis tangan?
Buku Saku Tanya Jawab RPP 1 Halaman
Download File :
UNDUH Buku Saku RPP 1 Halaman dari KemdikbudItulah kiranya berbagi Informasi dan file seputar tanya Jawab RPP 1 Halaman atau Buku Saku RPP 1 halaman. Semoga bisa membantu mempermudah dalam menyusun RPP sendiri.